Segaris.co
Minggu, 11 Januari 2026
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Warga Samosir laporkan dugaan pencemaran nama baik, tudingan penyakit HIV jadi pemicu

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
6 Mei 2025 | 13:28 WIB
in News
ADVERTISEMENT

SAMOSIR – SEGARIS.CO — Jackson Pandiangan (40), warga Desa Parsaoran, Kecamatan Sitiotio, Kabupaten Samosir, melaporkan seorang warga berinisial OS ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Samosir atas dugaan pencemaran nama baik. Laporan tersebut disampaikan pada Selasa, 6 Mei 2025, dan diterima petugas SPKT.

Dalam keterangannya kepada wartawan, Jackson mengungkapkan bahwa nama baiknya tercemar akibat tudingan tidak berdasar yang menyebut dirinya mengidap penyakit HIV.

“Saya difitnah, disebut-sebut mengidap HIV. Itu sangat menyakitkan,” ujarnya usai membuat laporan di Mapolres Samosir.

Jackson memaparkan kronologi kejadian yang menurutnya merusak reputasi dan psikologisnya.

Ia menyebut, informasi tersebut pertama kali disampaikan oleh seseorang bernama Castro Sinurat pada Minggu pagi, 20 April 2025.

“Castro mengatakan bahwa OS menyebut saya mengidap HIV. Informasi itu disampaikan OS kepadanya di Warung Jaya Nadeak, tepatnya di depan loket Taksi Vina Travel, Onan Baru,” jelas Jackson.

Merasa difitnah, Jackson pun segera menjalani pemeriksaan kesehatan di Klinik Polres Samosir pada 30 April 2025. Hasilnya menunjukkan bahwa ia tidak terinfeksi HIV.

“Pernyataan itu sangat memukul mental saya. Saya mengalami tekanan psikologis, kondisi kesehatan menurun, dan saya bahkan takut untuk tampil di depan umum,” tuturnya dengan suara bergetar.

Jackson berharap pihak kepolisian menindaklanjuti laporannya sesuai dengan hukum yang berlaku.

“Saya hanya ingin keadilan dan perlindungan atas nama baik saya. Saya percaya hukum akan berpihak pada yang benar,” tambahnya.

Saat dikonfirmasi, OS membantah tudingan tersebut. Ia mengaku sudah dimintai klarifikasi langsung oleh Jackson Pandiangan dan seorang rekannya.

“Sudah pernah dia tanya langsung ke saya, bahkan saya balik tanya kapan dan sama siapa saya bilang begitu? Dia tidak bisa jawab. Tapi malah buat laporan,” ujar OS melalui pesan WhatsApp.

OS juga menyatakan bahwa dirinya sudah lama tidak berkunjung ke Warung Jaya Nadeak, tempat yang disebut-sebut menjadi lokasi penyebaran informasi itu.

“Sudah setahun lebih saya tidak ke warung itu. Lagipula kalau memang saya mau menjelekkan seseorang, kenapa saya harus lakukan di warung orang lain? Tidak masuk akal,” katanya.

Pihak Polres Samosir belum memberikan keterangan resmi terkait laporan ini. Kasus ini kini dalam penanganan aparat untuk ditindaklanjuti sesuai prosedur hukum. [Hatoguan Sitanggang/***]

 

 

Tags: HIVNama BaikPencemaranPolresSamosirsegarisSegaris.co
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

LBH Gerak Indonesia DPD Sumut pindah kantor, Pdt Toni Sinaga: “Pengacara perlu Wahyu”, Jusniar Siahaan: “2026, fokus advokasi dan edukasi”

by Ingot Simangunsong
10 Januari 2026 | 20:43 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- SETELAH lima tahun berkantor di Jalan Melanthon Siregar, LBH Gerak Indonesia DPD Sumut -- yang dipimpin...

Read more
News

Ketua TP PKK Pematangsiantar serahkan seragam dan pakaian olahraga kepada murid PAUD SAB

by Ingot Simangunsong
8 Januari 2026 | 14:27 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- KETUA TP PKK Kota Pematangsiantar sekaligus Ketua Penyelenggara Pendidikan Anak Usia Dini–Sanggar Anak Balita (PAUD SAB)...

Read more
News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri penutupan Dikmaba TNI AD dan ikuti Vicon Panen Raya Nasional

by Ingot Simangunsong
7 Januari 2026 | 17:40 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI KOTA Pematangsiantar Wesly Silalahi menghadiri upacara penutupan Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) Infanteri TNI AD Gelombang...

Read more
News

Pemerintah fokus tangani sungai dan infrastruktur terdampak bencana di Tapanuli Utara

by Ingot Simangunsong
7 Januari 2026 | 11:19 WIB
0

TAPANULI UTARA -- SEGARIS.CO -- MASYARAKAT Kenegerian Siualuompu, Tarutung, menyambut baik langkah pemerintah untuk membangun kembali jalan dan Jembatan Aek...

Read more
News

Oktavianus Sitio: “Suksesi dan agenda politik Partai Golkar ke depan di tangan tokoh muda”

by Ingot Simangunsong
7 Januari 2026 | 07:20 WIB
0

PEMATANGSIANTAR – SEGARIS.CO --- “PERGANTIAN Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara yang dilakukan DPP dengan menghunjuk Ahmad Doli Kurnia Tanjung...

Read more
News

Pemprov Sumut bungkam soal bantuan untuk korban bencana alam dikenakan biaya Rp2,4 juta

by Ingot Simangunsong
7 Januari 2026 | 03:57 WIB
0

MEDAN - SEGARIS.CO - SANGAT miris sekali, bantuan untuk para korban bencana di Sumut dan Aceh dikenakan "pungli" Rp2,4 juta...

Read more

Berita Terbaru

News

LBH Gerak Indonesia DPD Sumut pindah kantor, Pdt Toni Sinaga: “Pengacara perlu Wahyu”, Jusniar Siahaan: “2026, fokus advokasi dan edukasi”

10 Januari 2026 | 20:43 WIB
Buah Pikir

Tolak Pilkada kembali ke DPRD

8 Januari 2026 | 19:47 WIB
News

Ketua TP PKK Pematangsiantar serahkan seragam dan pakaian olahraga kepada murid PAUD SAB

8 Januari 2026 | 14:27 WIB
News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri penutupan Dikmaba TNI AD dan ikuti Vicon Panen Raya Nasional

7 Januari 2026 | 17:40 WIB
News

Pemerintah fokus tangani sungai dan infrastruktur terdampak bencana di Tapanuli Utara

7 Januari 2026 | 11:19 WIB
News

Oktavianus Sitio: “Suksesi dan agenda politik Partai Golkar ke depan di tangan tokoh muda”

7 Januari 2026 | 07:20 WIB
News

Pemprov Sumut bungkam soal bantuan untuk korban bencana alam dikenakan biaya Rp2,4 juta

7 Januari 2026 | 03:57 WIB
News

Wesly Silalahi tekankan penyusunan program kerja terukur di awal 2026

5 Januari 2026 | 12:43 WIB
News

Bupati Taput lantik 21 pejabat: Tegaskan loyalitas, kinerja, dan percepatan pelayanan publik

31 Desember 2025 | 07:21 WIB
News

Bupati Taput hadiri Rakor Pembangunan Huntap, usulkan 224 unit bagi warga terdampak bencana

29 Desember 2025 | 11:56 WIB
News

Wali Kota gelar Open House Natal, ajak warga perkuat persaudaraan dan kepedulian sosial

27 Desember 2025 | 16:42 WIB
News

KLHK siapkan Sanksi Administratif untuk Pemkab Kudus terkait pengelolaan TPA

27 Desember 2025 | 07:30 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita