Segaris.co
Selasa, 14 Oktober 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Keluarga besar Sabam Sirait-Sondang Sidabutar serahkan ambulans dan bantuan sosial untuk masyarakat Samosir

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
28 Agustus 2025 | 13:31 WIB
in News
ADVERTISEMENT

SAMOSIR – SEGARIS.CO — Keluarga besar almarhum Sabam Sirait dan Sondang Sidabutar, orang tua Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait, menyerahkan satu unit mobil ambulans kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir.

Penyerahan dilakukan Shinta Triastuti Maruarar Sirait kepada Bupati Samosir Vandiko Gultom dalam kegiatan bakti sosial bersama Social Gracia Community di Sosor Dame-Tomok, Kecamatan Simanindo, Rabu (27/8/2025).

Selain ambulans, keluarga besar Sabam Sirait bersama Social Gracia Community juga menyalurkan 500 paket sembako untuk warga Desa Tomok dan Tomok Parsaoran, serta memberikan pelatihan kepada Komunitas Eceng Gondok Samosir. Ambulans yang diserahkan akan ditempatkan di Puskesmas Tuktuk Siadong untuk memperkuat layanan kesehatan masyarakat.

Mewakili keluarga, Batara Immanuel Sirait menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap tanah kelahiran ibunya, Sondang Sidabutar, yang lahir 83 tahun lalu di Sosor Dame-Tomok.

Ia juga mengungkapkan cita-cita keluarga untuk suatu saat membangun rumah sakit di Tomok.

“Untuk sementara, kami membantu dengan penyediaan transportasi pasien. Semoga ambulans ini bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Bupati menyampaikan apresiasi atas perhatian keluarga besar Sabam Sirait-Sondang Sidabutar.

Ia menegaskan bahwa ambulans tersebut akan dicatat sebagai aset Pemkab Samosir dan dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kepentingan masyarakat.

“Kami sangat berterima kasih kepada keluarga besar Opung Sondang yang terus memberi perhatian bagi bonapasogit. Bantuan ini akan kami optimalkan untuk pelayanan masyarakat,” kata Vandiko.

Dalam kesempatan itu, Vandiko juga menyinggung keberhasilan program pelatihan pemanfaatan eceng gondok menjadi kerajinan tangan.

Menurutnya, pengembangan UMKM ini sejalan dengan upaya peningkatan ekonomi masyarakat.

Shinta Maruarar Sirait menambahkan bahwa pihaknya telah menghadirkan tenaga pelatih untuk membantu 30 warga mengolah eceng gondok menjadi produk bernilai tambah.

“Kami ingin ibu-ibu di Samosir memiliki peluang usaha baru. Semoga mereka terus semangat berlatih dan tidak mudah menyerah,” ungkap Shinta.

Bupati berharap perhatian keluarga besar Sabam Sirait-Sondang Sidabutar dapat berlanjut, termasuk melalui dukungan program pemerintah pusat dalam peningkatan rumah layak huni dan pengembangan budaya lokal. [Hatoguan Sitanggang/***]

 

Tags: Bupati SamosirSabam SiraitsegarisSegaris.coVandiko Gultom
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

Bupati dan DPRD Samosir tandatangani kesepakatan KUA-PPAS APBD 2026 senilai Rp741,9 miliar

by Ingot Simangunsong
14 Oktober 2025 | 13:10 WIB
0

SAMOSIR – SEGARIS.CO -- Pemerintah Kabupaten Samosir bersama DPRD secara resmi menandatangani nota kesepakatan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon...

Read more
News

Satgas Pamtas RI-RDTL gelar pelayanan kesehatan dan bagikan Alkitab di perbatasan TTU

by Ingot Simangunsong
12 Oktober 2025 | 23:16 WIB
0

TIMOR TENGAH UTARA – SEGARIS.CO -- Dalam rangka memperingati HUT ke-80 TNI, Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-RDTL Sektor Barat Pos...

Read more
News

Wakil Wali Kota hadiri peringatan Maulid Nabi di Masjid Al Ikhlas, ajak jamaah teladani akhlak Rasulullah

by Ingot Simangunsong
12 Oktober 2025 | 20:50 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- Meskipun diguyur hujan deras, Wakil Wali Kota Pematangsiantar, Herlina, tetap hadir dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad...

Read more
News

Wakil Wali Kota Herlina ajak warga Pematangsiantar berani bicara melawan kekerasan

by Ingot Simangunsong
11 Oktober 2025 | 18:59 WIB
0

PEMATANGSIANTAR — SEGARIS.CO -- Wakil Wali Kota Pematangsiantar, Herlina, menghadiri kegiatan Sosialisasi #Rise and Speak Bersama Polres Pematangsiantar di Balai...

Read more
Dasa M Sinaga saat menyampaikan apresiasi atas aspirasi yang disampaikan masyarakat Huta Janji Matoguh, Nagori Laras II, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun
News

Reses di Nagori Laras II, Dasa Sinaga terima aspirasi perbaikan jalan, irigasi, pupuk dan penerangan jalan

by Ingot Simangunsong
11 Oktober 2025 | 14:28 WIB
0

SIMALUNGUN – SEGARIS.CO – MASYARAKAT Huta (Dusun) Janji Matoguh menyampaikan aspirasi terkait perbaikan jalan, irigasi dan pengadaan  lampu tenaga surya...

Read more
Purbaya Yudhi Sadewa
News

Gebrakan Purbaya Yudhi Sadewa jadi bahan pembicaraan di kalangan investor

by Ingot Simangunsong
11 Oktober 2025 | 14:04 WIB
0

JAKARTA – SEGARIS.CO – BELUM genap sebulan memimpin Kementerian Keuangan, nama Purbaya Yudhi Sadewa sudah ramai diperbincangkan di kalangan pelaku...

Read more

Berita Terbaru

News

Bupati dan DPRD Samosir tandatangani kesepakatan KUA-PPAS APBD 2026 senilai Rp741,9 miliar

14 Oktober 2025 | 13:10 WIB
News

Satgas Pamtas RI-RDTL gelar pelayanan kesehatan dan bagikan Alkitab di perbatasan TTU

12 Oktober 2025 | 23:16 WIB
News

Wakil Wali Kota hadiri peringatan Maulid Nabi di Masjid Al Ikhlas, ajak jamaah teladani akhlak Rasulullah

12 Oktober 2025 | 20:50 WIB
News

Wakil Wali Kota Herlina ajak warga Pematangsiantar berani bicara melawan kekerasan

11 Oktober 2025 | 18:59 WIB
News

Reses di Nagori Laras II, Dasa Sinaga terima aspirasi perbaikan jalan, irigasi, pupuk dan penerangan jalan

11 Oktober 2025 | 14:28 WIB
News

Gebrakan Purbaya Yudhi Sadewa jadi bahan pembicaraan di kalangan investor

11 Oktober 2025 | 14:04 WIB
News

Kejagung minta Silfester Matutina dihadirkan ke pengadilan, bantah klaim kasus kedaluwarsa

11 Oktober 2025 | 13:42 WIB
News

Pemkab Samosir serahkan bantuan dan dokumen kependudukan bagi korban kebakaran di Huta Sidaji

11 Oktober 2025 | 13:25 WIB
Kolom

Asal-usul, dan proses pengajuan RUU Perampasan Aset

10 Oktober 2025 | 06:21 WIB
News

Dihadiri Wali Kota Pematangsiantar, Gubernur serahkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan untuk pekerja rentan di KEK Sei Mangkei

9 Oktober 2025 | 17:43 WIB
News

Siantar Barat duta Kota Pematangsiantar dalam Evaluasi Lomba IVA Test Tingkat Provinsi Sumut

9 Oktober 2025 | 09:53 WIB
News

Bupati Samosir audiensi ke Kementan RI, Ditjen Perkebunan sarankan fokus di komoditi kopi dan hilirisasi kopi

9 Oktober 2025 | 09:37 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita