Segaris.co
Senin, 12 Januari 2026
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News
Siti Atikoh Ganjar Pranowo

Siti Atikoh Ganjar Pranowo

Siti Atikoh Ganjar Pranowo: “Gerakan Pramuka Peduli, wujud dharma bhakti nyata”

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
10 April 2022 | 19:46 WIB
in News
ADVERTISEMENT

KETUA Kwarda Provinsi Jawa Tengah, Siti Atikoh Ganjar Pranowo mengatakan, salah satu tindak nyata kepedulian terhadap masyarakat, adalah dengan membentuk Pramuka Peduli.

Dijelaskan Siti Atikoh, gerakan Pramuka Peduli, merupakan wujud dharma bhakti nyata, seperti penanaman pohon setiap kali kegiatan. Adapula edukasi pengolahan sampah, dan kegiatan kemanusiaan lainnya.

“Di Kwarda dan Kwarcab gerakan Pramuka Peduli telah terbentuk. Kami juga memfasilitasi Kwarcab untuk membentuk pula di tingkat Kwaran. Selain itu, Pemprov Jawa Tengah menyokong dengan APBD yang kemudian untuk memfasilitasi Kwarcab, guna melakukan kegiatan yang bermanfaat,” kata Siti Atikoh, saat sarasehan dalam rangka peringatan Hari Bapak Pramuka Indonesia, yang diselenggarakan Kwarda DI Yogyakarta, Minggu (10/04/2022).

Selain Pramuka peduli, kata Siti Atikoh, ada penguatan Unit Bantu Pertolongan Pramuka (Ubaloka). Penguatan itu dilakukan dengan menggandeng instansi terkait, guna memberi tambahan pengetahuan kepada pramuka.

Kemampuan yang dilatih di antaranya, penyelamatan (rescuing), mountaineering (pengetahuan pendakian) dan mitigasi bencana.

Selain itu, Ubaloka banyak berpartisipasi dalam berbagai tanggap darurat, seperti musibah erupsi Gunung Semeru, tanah gerak di Tegal, dan sebagainya.

“Kami menggandeng Angkatan Darat, Angkatan Laut, Brimob dan BPBD dalam memberi pelatihan kepada Ubaloka. Tujuannya untuk meningkatkan kemampuan adik-adik pramuka,” kata Siti Atikoh.

Selain di dunia nyata, kiprah Pramuka Jawa Tengah juga dilakukan di dunia maya. Terutama pada 2020 dan 2021, di mana pandemi Covid-19 melanda.

Inisiasi Saka Milenial

Di masa tersebut, Pramuka Jawa Tengah tak henti berkegiatan melalui dunia digital. Kesiapan pramuka Jateng terjun di dunia itu bahkan dimulai sebelum pandemi.

“Inisiasi Saka Milenial oleh Ka Mabida (Ganjar Pranowo) dengan membekali Pramuka Penegak dan Pandega kemampuan teknologi informasi, komputer, dan komunikasi, menjadikan kami tidak terlalu gagap di masa pandemi. Tetap ada kegiatan selama pandemi walau berbasis digital,” ujar Siti Atikoh.

Hal ini, membuktikan karya pramuka Jateng tidak terbatas pada zaman. Selain itu, dengan inovasi ini juga mampu menarik minat generasi muda yang ingin bergabung dengan gerakan Praja Muda Karana.

“Ini bukti bahwa edukasi itu berjalan sesuai zamannya. Dan kami akan terus mengabdi tanpa batas, karena setitik bhakti lebih berarti dari sejuta kata,” kata Siti Atikoh.

Gebrakan tersebut, bercermin pada Sultan Hamengkubuwono IX yang dikenal sebagai Bapak Pramuka (Pandu) Indonesia.

Meneladani kiprahnya, Pramuka Jawa Tengah terus bergerak berpegang nilai pengabdian kepada masyarakat.

Kiprah HB IX sebagai pramuka diawali Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) yang pertama, sejak gerakan kepanduan ini diperkenalkan secara resmi di Indonesia tahun 1961.

Selain memperkenalkan Kemah Wirakarya, HB IX juga menerima penghargaan tertinggi kepanduan internasional yakni Bronze Wolf Award. (IS/Diskominfo Jawa Tengah)

Tags: Ganjar PranowoKetuaqPramukaSiti Atikoh
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri Ibadah Syukuran Tahun Baru 2026 GKPS Resort Siantar I, terima Dayok Nabinatur

by Ingot Simangunsong
11 Januari 2026 | 21:52 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI KOTA Pematangsiantar Wesly Silalahi bersama Ketua TP PKK Kota Pematangsiantar Liswati Wesly Silalahi menghadiri Ibadah...

Read more
News

Pemkab Tapanuli Utara tegaskan komitmen pelestarian lingkungan dan kesiapsiagaan bencana

by Ingot Simangunsong
11 Januari 2026 | 20:51 WIB
0

TAPANULI UTARA -- SEGARIS.CO -- PEMERINTAH KABUPATEN (Pemkab) Tapanuli Utara menegaskan komitmennya dalam pelestarian lingkungan dan penguatan kesiapsiagaan bencana melalui...

Read more
News

Sekda hadiri syukuran Dedikasi Altar Gereja Paroki St Fransiskus Asisi dan penerimaan sakramen krisma

by Ingot Simangunsong
11 Januari 2026 | 20:17 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI KOTA Pematangsiantar Wesly Silalahi, yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Junaedi Antonius Sitanggang, menghadiri acara syukuran...

Read more
News

LBH Gerak Indonesia DPD Sumut pindah kantor, Pdt Toni Sinaga: “Pengacara perlu Wahyu”, Jusniar Siahaan: “2026, fokus advokasi dan edukasi”

by Ingot Simangunsong
10 Januari 2026 | 20:43 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- SETELAH lima tahun berkantor di Jalan Melanthon Siregar, LBH Gerak Indonesia DPD Sumut -- yang dipimpin...

Read more
News

Ketua TP PKK Pematangsiantar serahkan seragam dan pakaian olahraga kepada murid PAUD SAB

by Ingot Simangunsong
8 Januari 2026 | 14:27 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- KETUA TP PKK Kota Pematangsiantar sekaligus Ketua Penyelenggara Pendidikan Anak Usia Dini–Sanggar Anak Balita (PAUD SAB)...

Read more
News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri penutupan Dikmaba TNI AD dan ikuti Vicon Panen Raya Nasional

by Ingot Simangunsong
7 Januari 2026 | 17:40 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI KOTA Pematangsiantar Wesly Silalahi menghadiri upacara penutupan Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) Infanteri TNI AD Gelombang...

Read more

Berita Terbaru

News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri Ibadah Syukuran Tahun Baru 2026 GKPS Resort Siantar I, terima Dayok Nabinatur

11 Januari 2026 | 21:52 WIB
News

Pemkab Tapanuli Utara tegaskan komitmen pelestarian lingkungan dan kesiapsiagaan bencana

11 Januari 2026 | 20:51 WIB
News

Sekda hadiri syukuran Dedikasi Altar Gereja Paroki St Fransiskus Asisi dan penerimaan sakramen krisma

11 Januari 2026 | 20:17 WIB
News

LBH Gerak Indonesia DPD Sumut pindah kantor, Pdt Toni Sinaga: “Pengacara perlu Wahyu”, Jusniar Siahaan: “2026, fokus advokasi dan edukasi”

10 Januari 2026 | 20:43 WIB
Buah Pikir

Tolak Pilkada kembali ke DPRD

8 Januari 2026 | 19:47 WIB
News

Ketua TP PKK Pematangsiantar serahkan seragam dan pakaian olahraga kepada murid PAUD SAB

8 Januari 2026 | 14:27 WIB
News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri penutupan Dikmaba TNI AD dan ikuti Vicon Panen Raya Nasional

7 Januari 2026 | 17:40 WIB
News

Pemerintah fokus tangani sungai dan infrastruktur terdampak bencana di Tapanuli Utara

7 Januari 2026 | 11:19 WIB
News

Oktavianus Sitio: “Suksesi dan agenda politik Partai Golkar ke depan di tangan tokoh muda”

7 Januari 2026 | 07:20 WIB
News

Pemprov Sumut bungkam soal bantuan untuk korban bencana alam dikenakan biaya Rp2,4 juta

7 Januari 2026 | 03:57 WIB
News

Wesly Silalahi tekankan penyusunan program kerja terukur di awal 2026

5 Januari 2026 | 12:43 WIB
News

Bupati Taput lantik 21 pejabat: Tegaskan loyalitas, kinerja, dan percepatan pelayanan publik

31 Desember 2025 | 07:21 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita