Segaris.co
Rabu, 14 Januari 2026
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Bupati Samosir dorong pemanfaatan Dana Desa untuk ketahanan pangan

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
5 Juli 2024 | 19:58 WIB
in News

SAMOSIR – SEGARIS.CO – Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom, mendukung alokasi 20 persen dana desa untuk program ketahanan pangan (Ketapang) guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pernyataan ini disampaikan saat penyerahan bantuan di Kantor Kepala Desa Simanindo, Kecamatan Simanindo, Jumat (05/07/2024).

Sebanyak 187 keluarga penerima manfaat (KPM) menerima bantuan berupa bibit jagung, kompos, dan jaring penangkap ikan. Bantuan ini hasil dari musyawarah masyarakat yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.

Bupati menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Samosir di bawah kepemimpinannya menerapkan pola sinergitas anggaran, yaitu kerjasama penganggaran antara dana desa, APBD Kabupaten, provinsi, dan pusat untuk mendanai program pembangunan.

“Bantuan ini bersumber dari dana desa, sesuai instruksi pemerintah yang mengalokasikan 20 persen untuk Ketapang. Bantuan ini harus dimanfaatkan dengan baik, tidak untuk dijual, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Bupati yang juga menambahkan bahwa selain bantuan bibit dan pupuk, Pemkab Samosir melalui petugas penyuluh pertanian siap memberikan pendampingan sebagai bagian dari komitmen pemerintah dalam meningkatkan produksi pertanian.

“Saya berharap masyarakat juga berkomitmen membantu pemerintah karena kesejahteraan masyarakat adalah tujuan bersama,” ujar Bupati.

Penjabat Kepala Desa Simanindo, Dermawan Sinaga, menyatakan bahwa bantuan ketahanan pangan ini merupakan bagian dari program nasional untuk menurunkan angka stunting dan kemiskinan ekstrem.

Melalui bantuan ini, diharapkan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri. Dermawan mengajak seluruh stakeholder untuk mengawasi penggunaan bantuan Ketapang agar tidak disalahgunakan.

“Bantuan ini harus digunakan untuk meningkatkan ekonomi keluarga, demi tercapainya visi Kabupaten Samosir yang sejahtera dan bermartabat secara ekonomi, kesehatan, dan pendidikan,” kata Dermawan.

Salah satu penerima manfaat, Aljoni Sihaloho, mengakui bahwa bantuan ini sangat membantu masyarakat dan berharap program ini berlanjut di tahun mendatang.

Kehadiran Bupati di Desa Simanindo untuk kedua kalinya, menurut Aljoni, menunjukkan kedekatan pemerintah dengan masyarakat.

“Pemerintah yang peduli dan dekat dengan masyarakatnya, salah satunya ditunjukkan oleh Bapak Bupati yang sudah dua kali datang. Semoga ke depannya Pak Bupati datang lagi untuk membawa pembangunan,” ungkap Aljoni.

Ketua BPD Simanindo, Sabarman Turnip, menilai kehadiran Bupati yang kedua kalinya di desa tersebut adalah hal yang istimewa.

“Kami bangga dengan kehadiran Bupati untuk kedua kalinya di Kantor Desa Simanindo. Bantuan ini jangan disia-siakan, gunakan dengan baik sesuai tujuan pemerintah,” katanya.

Acara ini juga dihadiri Camat Simanindo, Hans Rikardo Sidabutar, Forkopimca Simanindo, pendamping desa, dan keluarga penerima manfaat. [Hatoguan Sitanggang/***]

Tags: Dana DesaKetahananKetahanan PanganPanganSamosirsegarisSegaris.co
ShareTweetSendShareSharePinSend

Berita Lainnya

News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri peletakan batu pertama renovasi rumah dinas Denpom

by Ingot Simangunsong
13 Januari 2026 | 23:04 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi bersama Komandan Detasemen Polisi Militer (Dandenpom) I/1 Pematangsiantar Mayor CPM Heru...

Read more
News

Bupati Langkat hadiri Rakor percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana Sumut

by Ingot Simangunsong
13 Januari 2026 | 12:15 WIB
0

LANGKAT -- SEGARIS.CO -- BUPATI Langkat H. Syah Afandin mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Provinsi Sumatera...

Read more
News

Mendagri pimpin Rakornas percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana di Sumatera Utara

by Ingot Simangunsong
13 Januari 2026 | 08:36 WIB
0

TAPANULI UTARA -- SEGARIS.CO -- MENTERI Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian memimpin Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan Rehabilitasi dan...

Read more
News

Tepati janji, Kang Dedi Mulyadi serahkan bantuan kemanusiaan pascabencana di Tapanuli Utara

by Ingot Simangunsong
12 Januari 2026 | 20:55 WIB
0

TAPANULI UTARA -- SEGARIS.CO -- BUPATI Tapanuli Utara Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat menyambut kedatangan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, yang...

Read more
News

Wali Kota Pematangsiantar tinjau lokasi kebakaran dan serahkan bantuan kepada warga terdampak

by Ingot Simangunsong
12 Januari 2026 | 16:57 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi, didampingi Ketua TP PKK Kota Pematangsiantar Liswati Wesly Silalahi, mengunjungi lokasi...

Read more
News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri Ibadah Syukuran Tahun Baru 2026 GKPS Resort Siantar I, terima Dayok Nabinatur

by Ingot Simangunsong
11 Januari 2026 | 21:52 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI KOTA Pematangsiantar Wesly Silalahi bersama Ketua TP PKK Kota Pematangsiantar Liswati Wesly Silalahi menghadiri Ibadah...

Read more

Berita Terbaru

News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri peletakan batu pertama renovasi rumah dinas Denpom

13 Januari 2026 | 23:04 WIB
News

Bupati Langkat hadiri Rakor percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana Sumut

13 Januari 2026 | 12:15 WIB
News

Mendagri pimpin Rakornas percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana di Sumatera Utara

13 Januari 2026 | 08:36 WIB
News

Tepati janji, Kang Dedi Mulyadi serahkan bantuan kemanusiaan pascabencana di Tapanuli Utara

12 Januari 2026 | 20:55 WIB
News

Wali Kota Pematangsiantar tinjau lokasi kebakaran dan serahkan bantuan kepada warga terdampak

12 Januari 2026 | 16:57 WIB
News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri Ibadah Syukuran Tahun Baru 2026 GKPS Resort Siantar I, terima Dayok Nabinatur

11 Januari 2026 | 21:52 WIB
News

Pemkab Tapanuli Utara tegaskan komitmen pelestarian lingkungan dan kesiapsiagaan bencana

11 Januari 2026 | 20:51 WIB
News

Sekda hadiri syukuran Dedikasi Altar Gereja Paroki St Fransiskus Asisi dan penerimaan sakramen krisma

11 Januari 2026 | 20:17 WIB
News

LBH Gerak Indonesia DPD Sumut pindah kantor, Pdt Toni Sinaga: “Pengacara perlu Wahyu”, Jusniar Siahaan: “2026, fokus advokasi dan edukasi”

10 Januari 2026 | 20:43 WIB
Buah Pikir

Tolak Pilkada kembali ke DPRD

8 Januari 2026 | 19:47 WIB
News

Ketua TP PKK Pematangsiantar serahkan seragam dan pakaian olahraga kepada murid PAUD SAB

8 Januari 2026 | 14:27 WIB
News

Wali Kota Pematangsiantar hadiri penutupan Dikmaba TNI AD dan ikuti Vicon Panen Raya Nasional

7 Januari 2026 | 17:40 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita