PIDIE JAYA – SEGARIS.CO — SETELAH tiga jam upaya pencarian lanjutan, tim gabungan akhirnya menemukan seorang santri yang hilang akibat terbawa arus banjir di Kecamatan Jangka Buya, Kabupaten Pidie Jaya, Jumat (28/11/2025).
Korban M. Rais (19), santri Dayah Mudi Samalanga asal Gampong Tengoh, Kota Langsa, dilaporkan hilang sehari sebelumnya saat banjir bandang menerjang kawasan tersebut.
Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu mengungkapkan, pencarian melibatkan personel Polsek Jangka Buya, Koramil 27 Jangka Buya, warga sekitar, serta para ustaz dan santri dari Dayah Mudi Samalanga. Penyisiran difokuskan di Gampong Keude Jangka Buya, lokasi terakhir korban terlihat.
“Tim mulai bergerak sejak pukul 07.00 WIB dan pada sekitar pukul 10.00 WIB korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia,” ujarnya.
Jenazah kemudian dievakuasi dan diserahkan kepada pihak pesantren untuk proses pemulasaraan lebih lanjut.
Atas kejadian tersebut, Kapolres menyampaikan duka cita mendalam serta apresiasi kepada seluruh pihak yang turut serta dalam pencarian.
“Semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT dan keluarga diberi ketabahan,” ucapnya. [T DJAMALUDDIN/***]








