Segaris.co
Senin, 10 November 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Ketua Komisi Kejaksaan RI sosialisasikan anti korupsi di Samosir: teguhkan komitmen bersama

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
13 Desember 2024 | 12:33 WIB
in News
ADVERTISEMENT

SAMOSIR — SEGARIS.CO – Dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2024, Ketua Komisi Kejaksaan RI, Pujiono Suwandi, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Samosir.

Kegiatan ini diawali dengan sosialisasi anti korupsi yang berlangsung di Graha Immanuel Parbaba, Pangururan dan dihadiri berbagai unsur pemerintahan daerah serta tokoh masyarakat.

Ketibaan Ketua Komisi Kejaksaan RI disambut Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom, didampingi Kajari Samosir, Karya Graham Hutagaol dan jajaran Forkopimda.

Sebagai bentuk penghormatan, masyarakat adat menyerahkan pakaian adat Batak lengkap kepada Pujiono Suwandi, dilanjutkan dengan prosesi manortor.

Simbol adat ini melambangkan harapan agar Ketua Komisi Kejaksaan menjalankan tugas dengan semangat dan kebijaksanaan.

Ketum DPP PKN tugaskan Dato Zulham Efendi memperbaharui PKN Batubara

Bupati menyampaikan apresiasi atas kehadiran Ketua Komisi Kejaksaan RI di Samosir.

Ia menegaskan pentingnya sosialisasi ini untuk meningkatkan pemahaman hukum di kalangan aparatur pemerintah daerah, khususnya kepala desa.

“Dengan sosialisasi ini, kita ingin memastikan seluruh jajaran Pemkab Samosir memiliki pemahaman mendalam terhadap aturan hukum, sehingga dapat mencegah tindak pidana korupsi,” ujar Vandiko.

Ia juga menekankan pentingnya integritas dalam pengelolaan dana desa.

“Komitmen bersama melawan korupsi adalah langkah utama untuk mewujudkan pembangunan yang tepat sasaran dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat,” tambahnya.

Dalam paparannya, Ketua Komisi Kejaksaan RI, Pujiono Suwandi, menyebutkan bahwa korupsi adalah kejahatan luar biasa yang memberikan dampak signifikan terhadap perekonomian masyarakat.

“Pembangunan terhambat dan ekonomi masyarakat terpuruk akibat korupsi. Oleh karena itu, seluruh aparat pemerintahan harus bekerja bersama untuk memberantasnya,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan pentingnya kepala desa melaksanakan prinsip transparansi, akuntabilitas, dan partisipasi dalam pengelolaan anggaran desa.

“Desa adalah ujung tombak pembangunan. Kepala desa harus berani melaporkan penggunaan anggaran secara terbuka dan memastikan pembangunan berjalan sesuai kebutuhan masyarakat,” ujar Pujiono.

Bupati juga menyoroti keberhasilan penerapan program Restorative Justice di Kabupaten Samosir, yang sebelumnya diresmikan oleh Jampidum.

Menurutnya, pendekatan ini telah membantu menyelesaikan berbagai permasalahan hukum secara kekeluargaan dengan tetap mengedepankan adat istiadat dan kearifan lokal.

“Kami bangga karena pendekatan ini semakin banyak digunakan dalam penyelesaian permasalahan hukum di masyarakat,” katanya.

Kajari Samosir, Karya Graham Hutagaol, menutup dengan harapan besar agar sosialisasi ini menjadi momen strategis bagi para kepala desa dalam mengelola dana desa secara profesional.

“Mari kita manfaatkan momen ini untuk memperkuat komitmen bersama, mendukung Asta Cita Presiden, dan mendorong pembangunan yang lebih baik di Samosir,” tutupnya.

Dengan tema “Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju,” Hakordia 2024 menjadi momentum penting bagi seluruh elemen masyarakat dan pemerintah untuk bersatu dalam membangun Indonesia yang bebas dari korupsi. [Hatoguan Sitanggang/***]

 

Tags: Bupati SamosirKomisi KejaksaanKorupsiSamosirsegarisSegaris.co
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

Wakapolda Aceh hadiri upacara Ziarah Nasional Peringatan Hari Pahlawan di Banda Aceh

by Ingot Simangunsong
10 November 2025 | 13:41 WIB
0

BANDA ACEH -- SEGARIS.CO -- WAKIL Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Aceh, Brigjen Pol Ari Wahyu Widodo, menghadiri Upacara Ziarah Nasional...

Read more
News

Polda Aceh gelar upacara Hari Pahlawan, Kapolda ajak teladani semangat perjuangan

by Ingot Simangunsong
10 November 2025 | 11:28 WIB
0

BANDA ACEH -- SEGARIS.CO --  POLDA Aceh melaksanakan upacara peringatan Hari Pahlawan di lapangan Mapolda Aceh, Senin, 10 November 2025....

Read more
News

Balita hilang di Makassar, ternyata dijual Rp80 juta ke kelompok SAD Jambi, Polisi amankan dua pelaku

by Ingot Simangunsong
10 November 2025 | 10:32 WIB
0

JAMBI -- SEGARIS.CO -- KASUS hilangnya seorang balita bernama Bilqis asal Kota Makassar akhirnya menemukan titik terang. Polisi mengungkap bahwa...

Read more
News

80 pembalap meramaikan Kejuaraan Motocross Anti Narkoba di Banda Aceh

by Ingot Simangunsong
9 November 2025 | 19:49 WIB
0

BANDA ACEH -- SEGARIS.CO -- POLDA Aceh melalui Direktorat Reserse Narkoba menggelar Kejuaraan Motocross dan Grasstrack MX GTX “Aceh Anti...

Read more
News

Generasi muda Aceh berkiprah di Jakarta, Yasir Habib Putra jadi Lurah Cakung Barat

by Ingot Simangunsong
9 November 2025 | 15:24 WIB
0

JAKARTA -- SEGARIS.CO -- GUBERNUR DKI Jakarta, Pramono Anung Wibowo, melantik ribuan pejabat baru di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta...

Read more
News

Antap FC raih gelar juara Bupati Cup III Samosir 2025

by Ingot Simangunsong
9 November 2025 | 13:55 WIB
0

SAMOSIR -- SEGARIS.CO -- TURNAMEN sepakbola Bupati Cup III Tahun 2025 di Kabupaten Samosir resmi berakhir dengan kemenangan Antap FC....

Read more

Berita Terbaru

News

Wakapolda Aceh hadiri upacara Ziarah Nasional Peringatan Hari Pahlawan di Banda Aceh

10 November 2025 | 13:41 WIB
Buah Pikir

Pengkhianatan dari anak bangsa sendiri (refleksi Hari Pahlawan)

10 November 2025 | 13:29 WIB
News

Polda Aceh gelar upacara Hari Pahlawan, Kapolda ajak teladani semangat perjuangan

10 November 2025 | 11:28 WIB
News

Balita hilang di Makassar, ternyata dijual Rp80 juta ke kelompok SAD Jambi, Polisi amankan dua pelaku

10 November 2025 | 10:32 WIB
Buah Pikir

Siraja Gusar, Anak Harajaon Raja Sitempang

10 November 2025 | 09:05 WIB
News

80 pembalap meramaikan Kejuaraan Motocross Anti Narkoba di Banda Aceh

9 November 2025 | 19:49 WIB
Buah Pikir

Tabir Sejarah Pangururan: Pecah belah kaum adat Sitolu Hae Horbo di Era Kolonial

9 November 2025 | 16:11 WIB
News

Generasi muda Aceh berkiprah di Jakarta, Yasir Habib Putra jadi Lurah Cakung Barat

9 November 2025 | 15:24 WIB
News

Antap FC raih gelar juara Bupati Cup III Samosir 2025

9 November 2025 | 13:55 WIB
Buah Pikir

Jejak Registrasi Bius di Pangururan: Warisan administrasi Belanda yang tinggalkan konflik tanah berlarut

9 November 2025 | 10:07 WIB
News

Pesta Wisata Leluhur Raja Silahi Sabungan siap digelar, Dolok Paromasan dipromosikan sebagai destinasi budaya Samosir

8 November 2025 | 14:49 WIB
News

Ditpolairud Polda Aceh ungkap penyelewengan pupuk bersubsidi, satu pelaku diamankan

8 November 2025 | 11:11 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita