Segaris.co
Rabu, 26 November 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Pencarian korban longsor di TANAHKARO berakhir, seluruh jenazah teridentifikasi

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
26 November 2024 | 03:10 WIB
in News
ADVERTISEMENT

TANAHKARO — SEGARIS.CO — Proses pencarian korban bencana tanah longsor di Desa Semangat Gunung, Kecamatan Merdeka, Kabupaten Karo, ditutup pada Senin (25/11/2024).

Korban terakhir, Jihan Selviani (23), berhasil ditemukan tim evakuasi pada pukul 17.30 WIB.

Setelah ditemukan, jenazah dibawa ke Rumah Sakit Kabanjahe untuk menjalani proses identifikasi. Tim Disaster Victim Identification (DVI) Biddokkes Polda Sumut yang dipimpin Kompol Aryandi Harahap, bersama Sidokkes Polres Tanahkaro, menangani seluruh tahapan identifikasi hingga tuntas.

Audit dana desa oleh BANTUAN HUKUM DESA INDONESIA

“Proses identifikasi berjalan lancar. Semua korban kini telah teridentifikasi dan jenazahnya diserahkan kepada pihak keluarga,” ungkap Kompol Aryandi.

Para korban dimakamkan di berbagai lokasi, termasuk Desa Semangat Gunung, Tanjungbalai, Asahan, Lubukpakam, Medan, dan Langkat.

Dengan ditemukannya Jihan Selviani, total korban longsor yang ditemukan mencapai sepuluh orang.

Operasi evakuasi melibatkan tim gabungan dari Polres Tanah Karo, Brimob, BPBD, TNI, serta relawan.

Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto menyampaikan belasungkawa mendalam kepada para keluarga korban.

“Kami berusaha semaksimal mungkin dalam proses evakuasi dan identifikasi, serta memastikan jenazah diterima keluarga dalam kondisi layak. Semoga keluarga diberi kekuatan menghadapi musibah ini,” ujarnya.

Kapolres juga menegaskan bahwa upaya pembersihan material longsor dan pembukaan akses jalan akan terus dilakukan untuk memulihkan kondisi wilayah terdampak.

Ia mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi bencana susulan, mengingat curah hujan di wilayah tersebut masih tinggi.

Proses evakuasi yang telah berakhir ini diharapkan memberikan kepastian dan kelegaan bagi keluarga korban yang selama ini menanti dengan penuh harap. [RE/***]

 

Tags: JemazahPolres TanahkarosegarisSegaris.coTanahkaro
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

Brigjen TNI Aulia Fahmi Dalimunte tinjau pembentukan Yonif Teritorial Pertahanan di Aceh

by Ingot Simangunsong
26 November 2025 | 20:09 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- WAKIL Pimpinan Pengawasan pembentukan Batalyon Infanteri Teritorial Pertahanan (Yonif TP), Brigjen TNI Aulia Fahmi Dalimunte,...

Read more
News

Bupati Taput tinjau lokasi longsor di Adiankoting, akses jalan utama lumpuh

by Ingot Simangunsong
26 November 2025 | 15:15 WIB
0

TAPANULI UTARA — SEGARIS.CO -- BUPATI Tapanuli Utara (Taput), Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat (JTP Hutabarat), bersama Dandim 0210/TU Letkol Kav....

Read more
News

Siswa penghafal Al-Qur’an di SD Plus Muhammadiyah Sinabang terima saluran 59 buku

by Ingot Simangunsong
26 November 2025 | 14:37 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- SISWA penghafal Al-Qur’an di SD Plus Muhammadiyah Sinabang menerima bantuan 59 buku dari PT Gramedia...

Read more
News

Bupati Taput lantik 47 pejabat, tegaskan komitmen perkuat pelayanan publik

by Ingot Simangunsong
26 November 2025 | 12:59 WIB
0

TAPANULI UTARA -- SEGARIS.CO -- BUPATI Tapanuli Utara , Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat, melantik 47 pejabat struktural di lingkungan Pemerintah...

Read more
News

Dasa Sinaga gelar Sosper di Kampung Kristen, apresiasi budaya yang masih kuat hingga masalah Narkoba

by Ingot Simangunsong
26 November 2025 | 09:55 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- ANGGOTA DPRD Provinsi Sumatera Utara Fraksi Partai Golkar, Dasa M Sinaga SE menyampaikan apresiasi kepada warga...

Read more
News

Guru jadi “Raja dan Ratu” eehari, SMAN 7 Banda Aceh rayakan Hari Guru dengan cara istimewa

by Ingot Simangunsong
26 November 2025 | 08:08 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- PERAYAAN Hari Guru Nasional ke-80 di SMA Negeri 7 Banda Aceh berlangsung penuh kekhidmatan sekaligus...

Read more

Berita Terbaru

News

Brigjen TNI Aulia Fahmi Dalimunte tinjau pembentukan Yonif Teritorial Pertahanan di Aceh

26 November 2025 | 20:09 WIB
News

Bupati Taput tinjau lokasi longsor di Adiankoting, akses jalan utama lumpuh

26 November 2025 | 15:15 WIB
News

Siswa penghafal Al-Qur’an di SD Plus Muhammadiyah Sinabang terima saluran 59 buku

26 November 2025 | 14:37 WIB
News

Bupati Taput lantik 47 pejabat, tegaskan komitmen perkuat pelayanan publik

26 November 2025 | 12:59 WIB
News

Dasa Sinaga gelar Sosper di Kampung Kristen, apresiasi budaya yang masih kuat hingga masalah Narkoba

26 November 2025 | 09:55 WIB
News

Guru jadi “Raja dan Ratu” eehari, SMAN 7 Banda Aceh rayakan Hari Guru dengan cara istimewa

26 November 2025 | 08:08 WIB
News

PDI Perjuangan Sumut sampaikan duka dan instruksikan langkah cepat tangani bencana

25 November 2025 | 23:08 WIB
News

Reklamasi di Samosir kian meluas, tokoh masyarakat desak penegakan hukum

25 November 2025 | 20:57 WIB
News

Siswa SD Muhammadiyah 1 Banda Aceh beri kejutan Hari Guru dengan mencuci motor para pengajar

25 November 2025 | 20:31 WIB
Buah Pikir

“Pak RE Nainggolan pemimpin sejati”

25 November 2025 | 20:15 WIB
News

PWM Aceh gelar pendampingan penjaminan mutu sambut Hari Guru Nasional

25 November 2025 | 15:04 WIB
Buah Pikir

Kenyamanan, Kunci Keberhasilan Pendidikan (Refleksi Hari Guru, 25 Nopember 2025)

25 November 2025 | 14:11 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita