Segaris.co
Rabu, 2 Juli 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Rapat mediasi akhiri perselisihan di SD Negeri 8 Siboro

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
27 September 2024 | 12:44 WIB
in News

SAMOSIR — SEGARIS.CO — Telah terjadi perselisihan antara salah satu guru kelas IV di SD Negeri 8 Siboro, Ibu Sagala, dengan seorang wali murid bermarga Pasaribu.

Konflik ini berujung pada diadakannya rapat bersama antara pihak sekolah, Komite Sekolah, Kepala Dinas Pendidikan, DPRD Samosir, serta Camat pada Kamis, 26 September 2024.

Dalam rapat tersebut, perwakilan dari Dinas Pendidikan, mengimbau agar kedua belah pihak mengungkapkan perasaan mereka dengan jujur, dengan harapan perselisihan ini dapat diselesaikan secara damai.

“Kami berharap dari hati yang paling dalam, kedua belah pihak bisa saling memaafkan,” ujar perwakilan Dinas Pendidikan.

Joni Sagala, anggota DPRD Samosir yang turut hadir, menyampaikan bahwa masalah ini merupakan persoalan internal yang sebaiknya diselesaikan secara kekeluargaan.

Deklarasi Pilkada Damai: Samosir siap berpartisipasi

“Apa pun yang terjadi, saya yakin ini adalah masalah pribadi yang harus dimediasi dan diselesaikan secara damai,” katanya.

Camat, Andri Limbong, juga berharap tidak ada masalah lanjutan setelah kedua pihak berdamai.

Awal dari perselisihan ini berakar dari kecurigaan Pasaribu terhadap pengelolaan dana BOS di sekolah, khususnya karena anaknya tidak diperbolehkan membawa buku pelajaran ke rumah, sedangkan di sekolah lain hal tersebut diperbolehkan.

Pasaribu juga mempertanyakan pengalihan dana pengadaan Sanyo menjadi alat musik tradisional Uning-uningan.

Ketika Pasaribu menyampaikan protesnya kepada Kepala Sekolah, hal ini memicu reaksi dari Ibu Sagala yang merasa tersinggung.

Ia kemudian membuat status di WhatsApp yang menyindir tanpa menyebut nama, namun membuat Pasaribu merasa dirinya disinggung.

“Jangan jadi pecundang, jika Anda punya masalah dengan saya, sampaikan langsung, jangan lewat orang lain,” tulis Ibu Sagala dalam statusnya.

Tak terima, Pasaribu kemudian mendatangi sekolah untuk menemui Ibu Sagala, yang berujung pada adu mulut antara keduanya. Ibu Sagala menegaskan bahwa statusnya tidak menyebutkan nama, sehingga tidak seharusnya Pasaribu merasa tersindir.

Pada rapat tersebut, Ibu Sagala bersedia menunjukkan bukti pengelolaan dana BOS dan Uning-uningan.

“Saya siap diperiksa, tapi dengan syarat data tersebut tidak didokumentasikan atau difoto,” ungkapnya sambil meminta maaf atas status yang diunggahnya sebelumnya.

Setelah kedua belah pihak menyampaikan keluhan mereka dan mendapatkan tanggapan dari para peserta rapat, akhirnya keduanya sepakat untuk berdamai.

Perwakilan Dinas Pendidikan, Bapak Sidabalok, menegaskan bahwa pengalihan dana untuk Uning-uningan telah disetujui dalam rapat sebelumnya yang melibatkan berbagai pihak, sehingga tidak perlu dipersoalkan lagi.

Pada akhir rapat, Komite Sekolah meminta kedua belah pihak untuk saling memaafkan. Setelah bersepakat, keduanya berjabat tangan dan menyatakan damai, menandai berakhirnya rapat yang berlangsung lebih dari dua jam. [Sri Intan Sinagar/***]

 

Tags: MediasiSamosirsegarisSegaris.co
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

MAKI desak KPK panggil Gubernur Sumut Bobby Nasution terkait kasus suap proyek jalan

by Ingot Simangunsong
1 Juli 2025 | 07:55 WIB
0

JAKARTA – SEGARIS.CO -- Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI), Boyamin Saiman, mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk segera memanggil...

Read more
News

Pemkab Samosir siap dukung Revalidasi Geopark Kaldera Toba, Vandiko optimistis raih kembali “Green Card” UNESCO

by Ingot Simangunsong
30 Juni 2025 | 18:43 WIB
0

SAMOSIR — SEGARIS.CO -- Pemerintah Kabupaten Samosir menyatakan komitmennya dalam mendukung upaya revalidasi Toba Caldera UNESCO Global Geopark (TCUGGp), menyusul...

Read more
News

Ditangkap KPK, INI kekayaan Kadis PUPR Sumut Topan Ginting

by Ingot Simangunsong
30 Juni 2025 | 10:59 WIB
0

MEDAN – SEGARIS.CO -- KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan...

Read more
News

CSI dorong KPK periksa Gubernur Sumut Bobby Nasution terkait OTT Kadis PUPR

by Ingot Simangunsong
30 Juni 2025 | 10:36 WIB
0

JAKARTA – SEGARIS.CO -- Lembaga riset dan advokasi Center for Strategy and Information (CSI) memberikan apresiasi atas langkah cepat Komisi...

Read more
News

Kunjungan wisata ke Samosir tembus 40.000, PAD capai Rp866 juta dalam libur wekolah dan Tahun Baru Islam

by Ingot Simangunsong
29 Juni 2025 | 15:54 WIB
0

SAMOSIR – SEGARIS.CO -- Kawasan wisata Kabupaten Samosir kembali menunjukkan geliat positif selama masa libur sekolah yang bertepatan dengan libur...

Read more
News

APP-BANGSA dan P3TNI desak evaluasi konstitusional atas Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka

by Ingot Simangunsong
29 Juni 2025 | 05:43 WIB
0

BANDUNG, 28 Juni 2025 — SEGARIS.CO -- Aliansi Penjaga dan Pencinta Bangsa (APP-BANGSA) bersama Paguyuban Pejuang dan Purnawirawan TNI (P3TNI)...

Read more

Berita Terbaru

News

MAKI desak KPK panggil Gubernur Sumut Bobby Nasution terkait kasus suap proyek jalan

1 Juli 2025 | 07:55 WIB
News

Pemkab Samosir siap dukung Revalidasi Geopark Kaldera Toba, Vandiko optimistis raih kembali “Green Card” UNESCO

30 Juni 2025 | 18:43 WIB
News

Ditangkap KPK, INI kekayaan Kadis PUPR Sumut Topan Ginting

30 Juni 2025 | 10:59 WIB
News

CSI dorong KPK periksa Gubernur Sumut Bobby Nasution terkait OTT Kadis PUPR

30 Juni 2025 | 10:36 WIB
News

Kunjungan wisata ke Samosir tembus 40.000, PAD capai Rp866 juta dalam libur wekolah dan Tahun Baru Islam

29 Juni 2025 | 15:54 WIB
News

APP-BANGSA dan P3TNI desak evaluasi konstitusional atas Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka

29 Juni 2025 | 05:43 WIB
Tak Berkategori

Pantai Lagundi Samosir terlantar, Pemkab Samosir TUTUP MATA

28 Juni 2025 | 23:59 WIB
Tak Berkategori

Pardomuan Simanjuntak: Rapimnas Peradi Pergerakan berjalan sukses dengan komitmen menjamin hak pencari keadilan dan mengangkat citra pariwisata Samosir

28 Juni 2025 | 13:33 WIB
News

Wabup Samosir sambut Rapimnas Peradi Pergerakan, dorong promosi pariwisata melalui profesi hukum

28 Juni 2025 | 11:47 WIB
News

Reses III Dasa Sinaga di Kecamatan Panei, dari drainase, irigasi dan perbaikan jalan di Janggir Leto

26 Juni 2025 | 21:08 WIB
News

Reses III Dasa Sinaga di Panei Tongah, Sihol Nainggolan: “PTPN IV harus hentikan penanaman kembali sawit”

25 Juni 2025 | 16:26 WIB
News

Gandeng Bank Sumut, Pemkab Samosir luncurkan subsidi bunga 0 persen untuk UMKM

25 Juni 2025 | 11:25 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini danau toba

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini danau toba