Segaris.co
Minggu, 2 November 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Perjuangan Bupati Simalungun dan PPK 1.5 PUPR menangani kerusakan jalan di Huta Bayu Raja

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
8 Februari 2024 | 09:26 WIB
in News
ADVERTISEMENT

SIMALUNGUN – SEGARIS.CO – BUPATI Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama Sahala Hutapea, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.5 Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Pusat, melakukan peninjauan terhadap kerusakan jalan di Kecamatan Huta Bayuraja.

Kegiatan tersebut dilakukan di wilayah Nagori Raja Maligas dan Nagori Raja Maligas I, Kecamatan Huta Bayu Raja, Simalungun, Sumatera Utara, pada Rabu (07/02/2024).

Saat berada di lokasi, Bupati, didampingi Kadis Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Simalungun, Hotbinson Damanik, mendengarkan keluhan warga terkait kondisi jalan tersebut.

Langkah tegas Polres dan KPU Simalungun untuk menjamin kelancaran distribusi logistik Pemilu

Warga meminta agar jalan segera diperbaiki untuk memperlancar transportasi, terutama dalam mengangkut hasil pertanian.

Melihat genangan air di badan jalan, Bupati berusaha mencari sumber air penyebabnya, dan juga memerintahkan Dinas PUTR untuk mengukur dan menganggarkan perbaikan jalan tersebut.

“Ini sudah sangat parah. Ini harus segera ditangani, dan kita akan tangani terlebih dahulu dengan penanganan sementara, setidaknya bisa dilalui, sebelum anggaran diturunkan untuk perbaikan,” kata Bupati kepada Kadis PUTR Simalungun.

Bupati meminta agar masyarakat memahami jika nantinya dilakukan pembangunan atau perbaikan jalan, ada tanah milik mereka yang terkena dampak, namun tidak ada anggaran untuk ganti rugi.

“Kepada para pangulu dan camat, agar segera disosialisasikan kepada masyarakat kita yang berada di sepanjang jalan ini, jika nantinya ada tanah mereka yang terkena, agar diikhlaskan karena tidak ada ganti rugi. Dan ini semua demi kebutuhan dan kepentingan masyarakat,” kata Bupati kepada pangulu dan camat.

Bupati mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Simalungun telah mengajukan permohonan kepada pemerintah pusat untuk perbaikan jalan tersebut melalui dana Inpres.

“Kemarin kita sudah bertemu dengan Kementerian PUPR, dan hasilnya adalah agar disosialisasikan kepada masyarakat bahwa ketika nantinya ada penanganan jalan, agar seluruh masyarakat dapat mendukungnya. Jadi saya mohon kerjasama nya dengan masyarakat,” kata Bupati yang berharap, pembangunan jalan ini dapat memicu peningkatan ekonomi masyarakat di sepanjang ruas jalan tersebut.

“Tadi sudah sama-sama kita lihat animo/antusias masyarakat untuk mendukung perencanaan peningkatan jalan ini. Jadi yang kita harapkan, tidak ada lagi yang menghambat untuk peningkatan jalan ini,” kata Bupati yang juga menyampaikan bahwa dengan terlaksananya peningkatan jalan ini akan membantu menjawab keluhan dari masyarakat selama ini.

Selanjutnya, Bupati memerintahkan Camat Huta Bayu Raja untuk melakukan Haroan Bolon guna perbaikan sementara jalan tersebut agar dapat dilalui oleh kendaraan roda 2 dan 4.

“Kalau dari Kementrian, kemungkinan akan mulai dilakukan pekerjaan sekitar bulan Juni. Untuk itu, sebelumnya kita akan lakukan langkah perbaikan sementara melalui kegiatan Haroan bolon (gotong royong),” kata Bupati di hadapan camat dan para pangulu.

Dalam kesempatan itu, para pangulu yang juga turut mendampingi Bupati saat meninjau jalan tersebut menyatakan kesiapannya untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat bahwa, jika ada kegiatan pembangunan maupun perbaikan jalan, mana kala tanahnya terkena, agar mengikhlaskannya karena tidak ada ganti rugi dari pemerintah. [Hanna Napitu/***]

 

 

 

 

Tags: Haroan BolonJalanKabupatenRusaksegarisSegaris.coSimalungun
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

Lomba Kopi Saring meriahkan HUT ke-80 Korps Brimob di Aceh

by Ingot Simangunsong
2 November 2025 | 12:58 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- DALAM rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Korps Brimob Polri, berbagai kegiatan digelar di...

Read more
News

Kapolda Aceh hadiri pembukaan MTQ ke-37 di Pidie Jaya, wujud dukungan Polri pada syiar Islam

by Ingot Simangunsong
2 November 2025 | 09:24 WIB
0

PIDIE JAYA – SEGARIS.CO -- KEPALA Kepolisian Daerah (Kapolda) Aceh, Irjen Pol. Marzuki Ali Basyah, menghadiri pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an...

Read more
News

Peringatan Maulid Nabi bersama PWI, Polda Aceh ajak insan pers hadirkan pemberitaan yang mencerahkan

by Ingot Simangunsong
1 November 2025 | 17:01 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- Kepolisian Daerah (Polda) Aceh melalui Kasubbid Penmas Bidhumas, AKBP M. Nuzir, menghadiri peringatan Maulid Nabi...

Read more
News

Dihadiri Wali Kota, Kapolda Sumut resmikan SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari di Pematangsiantar

by Ingot Simangunsong
31 Oktober 2025 | 18:45 WIB
0

PEMATANGSIANTAR – SEGARIS.CO -- WALI Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi bersama Ketua TP PKK Liswati Wesly Silalahi menghadiri peresmian Satuan Pelayanan...

Read more
News

Pemkab Samosir gelar pelatihan dan sosialisasi Perpres 46 Tahun 2025 untuk tingkatkan profesionalisme pengadaan barang/jasa

by Ingot Simangunsong
31 Oktober 2025 | 18:05 WIB
0

SAMOSIR – SEGARIS.CO -- PEMERINTAH Kabupaten Samosir melalui Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) menggelar Pelatihan dan Sosialisasi Peraturan Presiden (Perpres)...

Read more
News

Dr. Taqwaddin: “Garda terdepan penegakan hukum korupsi, ada di lembaga eksekutif, pengadilan jadi benteng terakhir”

by Ingot Simangunsong
31 Oktober 2025 | 17:04 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- DOSEN Pascasarjana Universitas Syiah Kuala (USK) sekaligus Hakim Ad Hoc Tipikor pada Pengadilan Tinggi Aceh,...

Read more

Berita Terbaru

News

Lomba Kopi Saring meriahkan HUT ke-80 Korps Brimob di Aceh

2 November 2025 | 12:58 WIB
News

Kapolda Aceh hadiri pembukaan MTQ ke-37 di Pidie Jaya, wujud dukungan Polri pada syiar Islam

2 November 2025 | 09:24 WIB
Info

Ulee Lheu, Pesona Wisata Bahari dan Religi di Banda Aceh

1 November 2025 | 18:45 WIB
News

Peringatan Maulid Nabi bersama PWI, Polda Aceh ajak insan pers hadirkan pemberitaan yang mencerahkan

1 November 2025 | 17:01 WIB
News

Dihadiri Wali Kota, Kapolda Sumut resmikan SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari di Pematangsiantar

31 Oktober 2025 | 18:45 WIB
News

Pemkab Samosir gelar pelatihan dan sosialisasi Perpres 46 Tahun 2025 untuk tingkatkan profesionalisme pengadaan barang/jasa

31 Oktober 2025 | 18:05 WIB
News

Dr. Taqwaddin: “Garda terdepan penegakan hukum korupsi, ada di lembaga eksekutif, pengadilan jadi benteng terakhir”

31 Oktober 2025 | 17:04 WIB
News

Wabup Samosir bahas penguatan koperasi desa dan hilirisasi kopi dengan Menteri Koperasi

31 Oktober 2025 | 09:08 WIB
News

Pengadilan Tinggi Medan lantik sejumlah advokat baru, Ucandi Simanjuntak SH MH: “Janji ini bukan sekadar seremonial”

30 Oktober 2025 | 20:52 WIB
KESEHATAN

Rumkit Bhayangkara Polda Aceh raih tiga penghargaan sekaligus atas kinerja keuangan dan pelayanan publik

30 Oktober 2025 | 19:44 WIB
News

Kebakaran hebat di Palipi, Abdi Naibaho tewas terjebak di lantai dua toko

30 Oktober 2025 | 17:05 WIB
News

Bupati Samosir: “Pancasila harus dihidupkan dalam tindakan, bukan sekadar hafalan”

30 Oktober 2025 | 09:01 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita