Segaris.co
Sabtu, 31 Januari 2026
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

Bupati Samosir: “Pancasila harus dihidupkan dalam tindakan, bukan sekadar hafalan”

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
30 Oktober 2025 | 09:01 WIB
in News

SAMOSIR – SEGARIS.CO — BUPATI Samosir Vandiko Gultom menegaskan pentingnya mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, bukan sekadar menghafalkannya.

Menurutnya, Pancasila harus menjadi pedoman dalam keluarga, dunia pendidikan, hingga kebijakan publik.

“Pancasila bukan sekadar kata, tetapi harus diwujudkan dalam tindakan nyata di kehidupan kita. Mulai dari lingkungan keluarga, sekolah, hingga dalam setiap kebijakan pemerintah,” ujar Vandiko saat membuka kegiatan Partisipasi Bermakna RUU Badan Pembina Ideologi Pancasila (BPIP) Tahun 2025 di Wisma Willem, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Selasa (29/10/2025).

Vandiko menambahkan, Pemerintah Kabupaten Samosir berkomitmen menanamkan nilai-nilai Pancasila melalui berbagai program pembinaan masyarakat.

Salah satunya melalui Jejaring Panca Mandala, yang sejak 2023 aktif melakukan sosialisasi ideologi Pancasila ke sekolah-sekolah dan komunitas lokal.

“Pancasila adalah dasar dan ideologi negara, hasil kesepakatan para pendiri bangsa. Kami siap mendukung pengesahan RUU BPIP agar pembinaan ideologi bangsa semakin kuat di semua lapisan masyarakat,” tegas Vandiko.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Martin Manurung, perwakilan BPIP Janri Alin Tomson, anggota DPRD Samosir dari Fraksi NasDem, serta Kepala Badan Kesbangpol Samosir Dumoch Pandiangan.

Dalam kesempatan itu, Martin Manurung menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari penjaringan aspirasi masyarakat terhadap pembahasan RUU BPIP yang tengah digodok di DPR RI.

“Undang-undang tidak boleh dibuat secara tertutup. Partisipasi publik menjadi hal penting. Semua masukan dari daerah, termasuk dari Samosir, akan kami bawa ke Baleg DPR RI,” kata Martin.

Ia menegaskan, RUU BPIP bertujuan memperkuat peran lembaga dalam menjaga ideologi Pancasila sekaligus menjadi benteng terhadap paham radikal dan intoleransi.

“BPIP nantinya akan memiliki kewenangan yang lebih jelas dalam mengawal nilai-nilai Pancasila di seluruh Indonesia,” ujarnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Samosir Fraksi NasDem yang juga anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Marko Simbolon, menilai pembentukan BPIP melalui undang-undang akan memberi dasar hukum yang lebih kuat bagi lembaga tersebut.

“Pancasila merupakan pilar utama yang menjaga keutuhan NKRI. Generasi muda harus menjadi garda terdepan dalam menyebarkan dan membudayakan nilai-nilainya,” tutur Marko.

Acara yang berlangsung interaktif ini diwarnai antusiasme peserta dari berbagai kalangan. Banyak di antara mereka memberikan pandangan dan masukan terkait pentingnya penguatan ideologi Pancasila melalui RUU BPIP.

Melalui kegiatan ini, Kabupaten Samosir kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pembinaan dan penguatan ideologi Pancasila di tingkat daerah, sejalan dengan semangat nasional menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). [Hatoguan Sitanggang/***]

Tags: BupatiPancasilaSamosirsegarisSegaris.co
ShareTweetSendShareSharePinSend

Berita Lainnya

News

Pemko Pematangsiantar tegaskan penertiban bus di luar Terminal Tanjungpinggir

by Ingot Simangunsong
30 Januari 2026 | 11:40 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- WALI KOTA Pematangsiantar Wesly Silalahi, yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Junaedi Antonius Sitanggang, memimpin Rapat Optimalisasi...

Read more
News

Uang kehormatan guru PAUD SAB Pematangsiantar naik, guru sampaikan terimakasih kepada Ketua TP PKK

by Ingot Simangunsong
30 Januari 2026 | 11:32 WIB
0

PEMATANGSIANTAR -- SEGARIS.CO -- PARA guru Pendidikan Anak Usia Dini–Sanggar Anak Balita (PAUD SAB) Kota Pematangsiantar menyambut penuh haru dan...

Read more
News

Jemaat Lingkungan Santo Yosef Tarutung lepas tugas “Pastor Pembangunan” RD Merdin M Sitanggang dengan Misa Lingkungan

by Ingot Simangunsong
28 Januari 2026 | 09:10 WIB
0

TAPANULI UTARA -- SEGARIS.CO -- PASTOR Paroki Santa Maria Tarutung, RD Merdin M. Sitanggang, akan mengemban tugas baru di Paroki...

Read more
News

Horas Bangso Batak tegas tolak rencana Danantara kelola PT TPL

by Ingot Simangunsong
27 Januari 2026 | 17:45 WIB
0

BEKASI – SEGARIS.CO - Horas Bangso Batak (HBB) menolak dengan tegas rencana Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara atau BPI...

Read more
News

Tampung getah curian, aktivitas seorang warga rsahkan masyarakat Dolokmaraja

by Ingot Simangunsong
27 Januari 2026 | 13:38 WIB
0

SIMALUNGUN -- SEGARIS.CO -- Seorang warga Gang Seremoni, Bah Apal, Nagori Dolokmaraja, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun, Mansah (55), diduga...

Read more
News

Pangdam I/Bukit Barisan tinjau jembatan Bailey di Kabupaten Langkat

by Ingot Simangunsong
27 Januari 2026 | 10:07 WIB
0

LANGKAT -- SEGARIS.CO --  PANGLIMA Komando Daerah Militer (Pangdam) I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Hendy Antariks, meninjau jembatan Bailey yang telah...

Read more

Berita Terbaru

News

Pemko Pematangsiantar tegaskan penertiban bus di luar Terminal Tanjungpinggir

30 Januari 2026 | 11:40 WIB
News

Uang kehormatan guru PAUD SAB Pematangsiantar naik, guru sampaikan terimakasih kepada Ketua TP PKK

30 Januari 2026 | 11:32 WIB
News

Jemaat Lingkungan Santo Yosef Tarutung lepas tugas “Pastor Pembangunan” RD Merdin M Sitanggang dengan Misa Lingkungan

28 Januari 2026 | 09:10 WIB
News

Horas Bangso Batak tegas tolak rencana Danantara kelola PT TPL

27 Januari 2026 | 17:45 WIB
News

Tampung getah curian, aktivitas seorang warga rsahkan masyarakat Dolokmaraja

27 Januari 2026 | 13:38 WIB
News

Pangdam I/Bukit Barisan tinjau jembatan Bailey di Kabupaten Langkat

27 Januari 2026 | 10:07 WIB
News

Bupati Tapanuli Utara serahkan santunan kepada 23 ahli waris korban bencana hidrometeorologi

25 Januari 2026 | 07:15 WIB
News

Pemkab Tapanuli Utara dukung dan apresiasi launching Bimbel Intensif SMAN 1 Pangaribuan

24 Januari 2026 | 09:43 WIB
Buah Pikir

Kadis Pendidikan sebaiknya memiliki skill ganda

24 Januari 2026 | 06:49 WIB
News

Wakil Bupati Taput: Kepala sekolah harus disiplin dan profesional

23 Januari 2026 | 06:57 WIB
News

Asyik nyabu di rumah kosong, warga Deliserdang diamankan Polres Simalungun

22 Januari 2026 | 10:46 WIB
News

Klinik GPA Tarutung berikan layanan kesehatan gratis bagi korban banjir dan longsor di Adiankoting

22 Januari 2026 | 06:06 WIB
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita