Segaris.co
Senin, 3 November 2025
No Result
View All Result
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Segaris.co
No Result
View All Result
Segaris.co
No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir
Home News

TIM PKM Dosen POLMED melakukan pengembangan Teknologi Pasca Panen Jagung melalui Mesin Pemipil dan Inovasi Pupuk Organik

Ingot Simangunsong by Ingot Simangunsong
16 September 2025 | 16:41 WIB
in News
ADVERTISEMENT

Desa Boangmanalu, Kecamatan Salak, Kabupaten Pakpak Bharat, Sumatera Utara

PAKPAK BHARAT, September 2025 — Tim dosen dan mahasiswa melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan tema “Optimalisasi Mesin Pemipil Jagung untuk Meningkatkan Produktifitas Pasca Panen dan Menghasilkan Pupuk Organik dari Limbah Tongkol Jagung melalui Implementasi Paket Teknologi pada Kelompok Tani DABERJU SOSOR”.

Program ini dilaksanakan di Desa Boangmanalu, Kecamatan Salak, Kabupaten Pakpak Bharat, Sumatera Utara.

Kegiatan ini hadir sebagai solusi nyata bagi petani jagung yang selama ini masih menghadapi kendala pada proses pasca panen.

Pemipilan jagung yang umumnya dilakukan secara manual membutuhkan waktu lama dan tenaga ekstra, sehingga berdampak pada rendahnya efisiensi produksi.

Melalui program ini, kelompok tani DABERJU SOSOR didampingi dalam penggunaan mesFin pemipil jagung yang lebih efektif dan efisien.,

Selain meningkatkan produktivitas pasca panen, kegiatan PKM ini juga memperkenalkan teknologi pengolahan limbah tongkol jagung menjadi pupuk organik.

Dengan inovasi ini, petani tidak hanya memperoleh hasil jagung yang lebih cepat dan berkualitas, tetapi juga mendapatkan produk tambahan berupa pupuk yang ramah lingkungan serta bernilai ekonomis.

Ketua Tim PKM, Angga Bahri Pratama, S.Pd., M.T., menyampaikan bahwa implementasi penggunaan paket teknologi dalam hal ini menggunakan mesin pemipil jagung, merupakan upaya strategis dalam mendukung pertanian berkelanjutan.

“Melalui mesin pemipil jagung, waktu dan tenaga petani bisa dihemat secara signifikan. Sementara pemanfaatan limbah tongkol menjadi pupuk organik memberi nilai tambah sekaligus mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia. Dengan demikian, petani bisa lebih produktif sekaligus menjaga kelestarian tanah,” jelas Ketua Tim PKM.

Setelah itu, anggota dari Tim PKM yang terdiri dari Eka Putra Dairi Boangmanalu, S.Pd., M.Sc, Nofriadi, S.Pd., M.T., Artha Putri Br Karo, S.A.B., M.A., dan Andreas Panjaitan, M.BA dan beberapa mahasiswa juga menjelaskan kepada anggota kelompok tani DABERJU SOSOR dan beberapa masyarakat setempat mengenai cara menggunakan mesin, perawatan mesin dan mengolah serta menghasilkan pupuk organik dari tongkol jagung.

Ketua kelompok tani DABERJU SOSOR, Ibu Aslina Bancin, dalam sambutannya menegaskan bahwa program PKM ini membawa manfaat langsung bagi kelompok tani DABERJU SOSOR secara keseluruhan.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Inovasi mesin dan pelatihan pengolahan limbah ini bukan hanya membantu masyarakat menghemat biaya, tapi juga mengajarkan cara memanfaatkan potensi lokal yang sebelumnya belum tergarap optimal,” ujar Ketua Kelompok Tani.

Para anggota Kelompok Tani DABERJU SOSOR dan Masyarakat sekitar pun menyambut baik kegiatan ini.

Dengan adanya mesin pemipil, proses yang biasanya memakan waktu berhari-hari kini bisa dilakukan hanya dalam hitungan jam.

Sementara itu, pupuk organik yang dihasilkan dari tongkol jagung dapat digunakan di lahan pertanian mereka sebagai upaya mengurangi biaya produksi.

Kegiatan PKM ini diharapkan dapat memberikan dampak berkelanjutan. Selain meningkatkan kesejahteraan petani melalui efisiensi kerja dan diversifikasi produk, kegiatan ini juga menjadi model penerapan teknologi tepat guna yang dapat ditiru oleh kelompok tani di desa-desa yang ada di Kabupaten Pakpak Bharat.

Terakhir, acara dilanjutkan dengan serah terima mesin pemipil jagung kepada Ketua Kelompok Tani, Ibu Aslina Bancin, yang disaksikan langsung oleh anggota kelompok tani DABERJU SOSOR dan masyarakat sekitar.

Serah terima ini dilakukan secara simbolis dengan penandatanganan berita acara sebagai bukti legalitas.

Dengan semangat kolaborasi antara perguruan tinggi, pemerintah desa, dan kelompok tani, Desa Boangmanalu kini semakin optimis dalam mengembangkan pertanian jagung yang lebih modern, ramah lingkungan, dan berdaya saing tinggi. [***]

 

Tags: DosenMedanPolmedsegarisSegaris.co
ShareTweetSendShareSharePinSend
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

News

Ketua MMI Siantar-Simalungun soroti hasil razia Polisi di lokasi lapak judi Togel

by Ingot Simangunsong
2 November 2025 | 21:31 WIB
0

PEMATANGSIANTAR — SEGARIS.CO -- KETUA Majelis Muslimin Indonesia (MMI) Siantar-Simalungun, Chairuddin Naipospos, menyayangkan hasil razia yang dilakukan Satuan Reserse Kriminal...

Read more
News

Lomba Kopi Saring meriahkan HUT ke-80 Korps Brimob di Aceh

by Ingot Simangunsong
2 November 2025 | 12:58 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- DALAM rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Korps Brimob Polri, berbagai kegiatan digelar di...

Read more
News

Kapolda Aceh hadiri pembukaan MTQ ke-37 di Pidie Jaya, wujud dukungan Polri pada syiar Islam

by Ingot Simangunsong
2 November 2025 | 09:24 WIB
0

PIDIE JAYA – SEGARIS.CO -- KEPALA Kepolisian Daerah (Kapolda) Aceh, Irjen Pol. Marzuki Ali Basyah, menghadiri pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an...

Read more
News

Peringatan Maulid Nabi bersama PWI, Polda Aceh ajak insan pers hadirkan pemberitaan yang mencerahkan

by Ingot Simangunsong
1 November 2025 | 17:01 WIB
0

BANDA ACEH – SEGARIS.CO -- Kepolisian Daerah (Polda) Aceh melalui Kasubbid Penmas Bidhumas, AKBP M. Nuzir, menghadiri peringatan Maulid Nabi...

Read more
News

Dihadiri Wali Kota, Kapolda Sumut resmikan SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari di Pematangsiantar

by Ingot Simangunsong
31 Oktober 2025 | 18:45 WIB
0

PEMATANGSIANTAR – SEGARIS.CO -- WALI Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi bersama Ketua TP PKK Liswati Wesly Silalahi menghadiri peresmian Satuan Pelayanan...

Read more
News

Pemkab Samosir gelar pelatihan dan sosialisasi Perpres 46 Tahun 2025 untuk tingkatkan profesionalisme pengadaan barang/jasa

by Ingot Simangunsong
31 Oktober 2025 | 18:05 WIB
0

SAMOSIR – SEGARIS.CO -- PEMERINTAH Kabupaten Samosir melalui Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) menggelar Pelatihan dan Sosialisasi Peraturan Presiden (Perpres)...

Read more
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak
  • Saran Pembaca
  • Syarat dan Ketentuan
  • Tentang Segaris.co

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita

No Result
View All Result
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • PROFIL
  • News
  • SEREMONI
  • Kolom
  • Buah Pikir

©2022-2024 Segaris.co

rotasi barak berita hari ini samosir sinata berita